Monday, December 12, 2011
Ketua Dewan Penyiaran Komunitas Radio Kombas FM Dadan Saputra, S.Pd, M.Si hari ini Senin, 12 Desember 2011 telah dinyatakan lolos seleksi Administrasi dalam Pencalonan Anggota Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Jawa Barat. Tentunya ini suatu kebanggaan tersendiri bagi jajaran Keluarga Besar Radio Komunitas Bandung Selatan (Kombas FM). Meskipun ini baru langkah awal dalam rangkaian seleksi Anggota KPID Jabar, tetapi ini merupakan start awal yang bagus, karena tidak sedikit jumlah pelamar yang nggak lolos seleksi ini.
Saya selaku Pimpinan dan staf Radio Kombas mengharap dukungan doa dari semua keluarga besar Radio Kombas agar Kang Dadan bisa berhasil sampai selesai.
Kang Dadan adalah sosok orang yang cerdas, peduli terhadap rakyat kecil, concern terhadap apa yang ia tekuni. Beliau adalah pakar Radio Komunitas Indonesia, aktif memberikan penyuluhan-penyuluhan kepada para pengelola Radio Komunitas se Indonesia. Jadi siapa sih yang nggak kenal dengan Kang Dadan....... pasti semua pegiat radio komunitas mengenalinya.
Kang Dadan Saputra adalah satu-satu Calon yang mewakili dari Lembaga Penyiaran Komunitas, selebihnya ada dari Lembaga Penyiaran Swasta baik dari TV maupun Radio, dan yang lebih dominan dari unsur akademisi.
jadi sepantasnyalah Kang Dadan bisa masuk sebagai Anggota KPID Jawa Barat, karena dengan demikian maka dari Lembaga Penyiaran Komunitas memiliki wakil untuk menyampaikan aspirasi.
jadi tunggu apa lagi .... dukung doa buat Kang Dadan ..... oke?

(Dadang Dharsana/Pimpinan radio Kombas FM)
Wednesday, November 30, 2011

Salah satu upaya penggalangan dana Radio Kombas adalah dengan cara memberdayakan Team Off Air atau Event Organizer. Seperti halnya EO Kombas pernah menjadi sub EO dalam kegiatan Gerak Jalan Anlene Kabupaten Bandung. Bekerjasama dengan PT. Kalbe Farma dalam menyelenggarakan event-event kecil.

PT. Kalbe farma adalah produsen obat-obatan seperti : Mixagrip, Promag, Kalpanax, Entrostop, Fatigon, Procold, Cerebrofort, dll.

Dalam salah satu kegiatan promosinya PT. Kalbe Farma bergerak dari kampung ke kampung sambil menyelenggarakan event-event kecil mirip-mirip kegiatan Agustusan, ada games rakyat, ada hiburan, ada quiz, ada bagi-bagi hadiah, dll.

Sebagai penyelenggara event tersebut PT. Kalbe Farma menunjuk Team Event Organizer (EO) Radio Kombas. Seluruh dana yang dibutuhkan disediakan oleh pihak Kalbe Farma dan seluruh kegiatannya dilaksanakan oleh Team EO Kombas. Kegiatan tersebut dilaksanakan hampir tiap hari, jenis kegiatannya sama cuma berbeda-beda lokasinya.

Berikut ini adalah contoh kegiatan off air yang pernah dilaksanakan oleh Team EO Kombas dan PT. Kalbe Farma.

No


Tanggal

Nama Event

Lokasi

1


3/12/2010

Rekatop(Rejeki Kampung Entrostop)

Kp. Bunut RT 02/ 19, Ds. Margahurip, Kec. Banjaran, Kab. Bandung

2


04/12/2010

Ace Ace(Anak Cerdas Anak Cerebrofort)

TK Al Fitri Jl. Kaum no. 50, Ds. Soreang, Kec. Soreang, Kab. Bandung

3


05/12/2010

Tantangan Genk Fatigon Spirit

Kp. Cigalumpit, Ds. Gajah Mekar, Kec. Kutawaringin, Kab. Bandung

4


06/12/2010

Ace Ace(Anak Cerdas Anak Cerebrofort)

TK. Amalia Jl. Terusan Permai Raya No. 17B, Ds. Margahayu, Kec. Margahayu, Kab. Bandung

5


06/12/2010

Rekatop(Rejeki Kampung Entrostop)

Jl. Cibalubur Kebon Bibit RT 01/ 04, Ds. Taman sari, Kec. Taman Sari, Kota Bandung

6


08/12/2010

Posko Bebas Capek

Kp. Cilampeni RT 02/ 05, Ds. Cilampeni, Kec. Katapang, Kab. Bandung

7


09/12/2010

Procold Saba warga

Jl. Cemara II RT 01/ 02, Kel. Pasteur, Kec. Sukajadi, Kota Bandung

8


09/12/2010

Rekatop

(Rejeki Kampung Entrostop)

Kp. Rido Galih RT 01/ 09, Ds. Tanjunglaya, Kec. Rancaekek, Kab. Bandung

9


09/12/2010

Ace Ace(Anak Cerdas Anak Cerebrofort)

TK. Bhakti Jl. Sukarma no. 08 RT 03/ 03, Ds. Sukamulya, Kec. Bojongloa kaler, Kota Bandung

10


09/12/2010

Tantangan Genk Fatigon Spirit

Kp. Balakasap RT 02/ 03, Ds. Pataruman, Kec. Cililin, Kab Bandung Barat

11


10/12/2010

Tantangan Genk Fatigon Spirit

Kp Sukamulya Rt01 / 07, Ds. Cikancung, Kec. Cikancung, Kab. Bandung

12


10/12/2010

Rekatop

(Rejeki Kampung Entrostop)

Kp.Sinarmukti rt01 rw02, Ds. Selacau, Kec. Batujajar, Kab. Bandung Barat

13


15/12/2010

Check Wanita Aktif

Kp Sadu Tengah Rt 03 / 05, Ds. Sadu, Kec. Soreang, Kab. Bandung

14


16/12/2010

Procold Saba warga

Kp Cangkuang Rt 05 / 02, Ds/Kec. Cangkuang, Kab. Bandung

15


17/12/2010

Razia Kaki Bau

Kp Cipicung Rt 07 / 01 Lap. Bpk. Cubini, Ds/Kec. Baleendah, Kab. Bandung

16


19/12/2010

Spirit On The Spot

Jl, Ciparay Tengah RT 01/05, Kel Cibaduyut kidul, Kec. Bojongloa kidul, Kota Bandung

17


20/12/2010

Procold Saba warga

Kp. Sukamukti, Ds. Selajami Kec. Batujajar, Kab. Bandung Barat.

18


20/12/2010

Pengajian bebas Cape Fatigon

Nurul Ikhlas Kp. Bale Kambang, Ds. Sukamaju, Kec. Majalaya, Kab. Bandung

19


21/12/2010

Sahabat Cocok Mixagrip

Jl Tanjung Sari Timur I Rt 04 / 04, Ds./Kec. Antapani, Kota Bandung.

20


21/12/2010

Check Wanita Aktif

Kp. Gunung Sari, Ds./Kec/ Pagaden, Kab. Subang

21


22/12/2010

Check Wanita Aktif

Posyandu Mawar Kp Pasir Kukun Rt 04 / 13, Ds. Padamulya, Kec. Majalaya, Kab. Bandung

22


22/12/2010

Jingkrak (Jingle kalpanak)

Kp. Majasari RT 09/ 03, Ds. Kamarung, Kec. Pagaden Barat, Kab. Subang

23


22/12/2010

Jingkrak (Jingle kalpanak)

Kp. Gardu Langkap RT 03/ 02, Ds. Gunung sari, Kec. Pagaden, Kab. Subang.

24


23/12/2010

Procold Saba warga

Kp Cimanuk Rt 01 / 17, Ds. Manggungharja, Kec. Ciparay, Kab. Bandung.

25


23/12/2010

Spirit On The Spot

Kp. Kananga RT 02/ 01, Ds. Pangsor, Kec. Pagaden Barat, Kab. Subang.

26


23/12/2010

Jingkrak (Jingle kalpanak)

Kp. Pasir Cabe RT 11/ 04, Ds. Pagaden, Kec. Pagaden, Kab. Subang.

27


24/12/2010

Razia Kaki Bau

SMA Pasundan Majalaya Jl Leuwi Dulang No 22, Kec. Majalaya, Kab. Bandung

28


26/12/2010

Procold Saba warga

Gang Melati I no 56 RT 05/ 03, Kel. Margasuka, Kec. Bbk. Ciparay, Kota Bandung

29


28/12/2010

Sahabat Cocok Mixagrip

Kp Citalang Rt 02 Rw 07, Ds. Citalang, Kec. Purwakarta, Kab. Purwakarta

30


29/12/2010

Tantangan Genk Spirit

Kp. Bendul Rt 34 Rw 10, Ds./Kec. Sukatani Kab. Purwakarta

31


29/12/2010

Nonton Bareng

JL. Pasundan No.50, Kel. Balong gede, Kec. Bandung tengah, Kota Bandung

32


30/12/2010

Jingkrak (Jingle kalpanak)

Kp. Cipedung RT 04/ 02, Ds. Gajahmekar, Kec. Kutawaringin, Kab. Bandung

Contoh foto event











Tuesday, November 22, 2011
Sesuai UU 32/2002 tentang Penyiaran dan PP 51 tahun 2005 tentang Lembaga Penyiaran Komunitas, bahwasanya Lembaga Penyiaran Komunitas tidak diperbolehkan menyiarkan Iklan komersial kecuali Iklan Layanan Masyarakat (ILM).

Ketika kita mau membuat ILM kadang kita kebingungan topik apa yang harus diangkat, lalu bagaimana cara penyajiannya supaya ILM tersebut memiliki daya tarik, karena pada dasarnya ILM kurang diminati pendengarnya.

Dalam kesempatan ini saya ingin berbagi pengalaman kepada rekan-rekan pegiat Radio Komunitas (Rakom) dalam membuat ILM.

Pada bulan Oktober dan Nopember 2011 Radio Kombas FM bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung menggelar kegiatan dalam rangka Hari Kesehatan Nasional, antara lain mensosialisasikan beberapa iklan layanan masyarakat bidang kesehatan dan Talkshow tentang kesehatan dengan narasumber Ibu Hj. Enung Hasanah dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung dan dipandu oleh penyiar Kombas FM bapak Dedi Rohendi, dengan topik tentang Keluarga sadar gizi (Kadarzi). contohnya bisa anda download Iklan Layanan Masyarakat disiniTambah Gambaratau langsung ke http://www.4shared.com/folder/ThhHrsQI/Iklan_Layanan_Masyarakat.html

Mudah-mudahan dapat memberikan gambaran juga inspirasi buat teman-teman pegiat rakom dalam membuat Iklan layanan masyarakat.

Jangan lupa kalau anda punya contoh Iklan layanan Masyarakat yang lain, tolong di shared juga

(dhar)
Friday, July 15, 2011

Sudah berbagai macam upaya Pemerintah dalam mewujudkan masyarakat sejahtera adil dan makmur. Dahulu pernah ada program yang namanya JPS (Jaringan Pengaman Sosial), hasilnya masih kurang memuaskan, kemudian ada program BLT (Bantuan Langsung Tunai) itupun banyak yang salah sasaran. Kali ini Pemerintah mengkampanyekan lagi suatu program yang namanya Program Perlindungan Sosial yang perwujudannya kepada masyarakat tidak berupa uang tunai melainkan berbentuk fasilitas-fasilitas yang bisa dinikmati oleh warga miskin, antara lain : Beras untuk Rakyat Miskin (Raskin), Program Keluarga Harapan (PKH) dan Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas).
Untuk menghindari salah sasaran, maka diperlukan data yang akurat mengenai warga miskin (warga menengah kebawah) yang akan menjadi penerima program tersebut.
Guna mendukung kelancaran Program Perlindungan Sosial tersebut, pada bulan Juli 2011 BPS (Badan Pusat Statistik) yang ditugasi untuk melakukan updating (pemutakhiran) data warga menengah ke bawah.melaksanakan kegiatan Pelatihan untuk para petugas "Pendataan Program Perlindungan Sosial" (PPLS). Di Kabupaten Bandung sendiri pelatihan tersebut telah berakhir pada hari Kamis 14 Juli 2011 yang dilaksanakan di pusat pelatihan Hotel Antik Soreang.
Pada kegiatan PPLS 2011, BPS akan mendata sebanyak 45 % rumah tangga dengan tingkat kesejahteraan terbawah, yang terdiri dari :
- 40% data rumah tangga yang diperkirakan memiliki pengeluaran perkapita terendah berdasarkan data sensus penduduk 2010
- 5 % sisanya akan diperoleh dari implementasi metode konsultasi dengan penduduk menengah ke bawah, hasil penyisiran, data dari PPLS 2008 serta daftar tunggu PKH.
Keseriusan BPS dalam melakukan sensus penduduk mutlak. Jika tidak, pendataan kalangan bawah akan terlewati. Artinya, jika tidak serius khawatir ada rumah tangga yang tidak terdata. Sensus harus teliti, detail, dan serius. Program pengentasan kemiskinan dan beragam program lain dari pemerintah akan menjadi tepat sasaran bila pendataan sahih dan jelas.

Tentang Kami

Radio Kombas
Jl. Batukarut no 29 Arjasari Banjaran, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Indonesia
Adalah salah satu Radio Komunitas yang ada di Kabupaten Bandung, didirikan sejak tahun 2001 hingga saat ini merupakan satu-satunya radio komunitas di kabupaten Bandung yang sudah mengantongi IPP dari KPI Pusat, dan sedang berproses untuk mendapat IPP dari Menkominfo.
View my complete profile
Powered by Blogger.